Langsung ke konten utama

Postingan

Menampilkan postingan dari Februari, 2019

Viral menantang Guru

Tanggal 9 Februari 2019 malam sempat melihat sekelumit video yang tidak saya teruskan untuk menonton karena saya sering miris melihat video " murid dan guru" yang seperti itu. Bahkan sangat miris jika harus melanjutkan menontonnya. Hari minggu keesokan harinya, suami menunjukkan hal yang sama setelah selesai menyantap sarapan pagi. Sudah begitu banyak akun sosmed yang memosting hal itu dan telah dikonfirmasi bahwa sekolah tersebut berada di kawasan "Gresik" ku tercinta ini, Sedih sekali membaca berita dalam akun berita yang saya percaya. Hanya karena ditegur saat siswa merokok didalam kelas, siswa tersebut menantang guru dan bahkan sedikit mencekik di area leher gurunya, mirisnya lagi dikelas tersebut terlihat kurang "ngajeni" guru karena banyak sekali siswa yang mengobrol dan petangkringan. (Ya Allah semoga kau berikan keberkahan pada sang Guru) Dik, belajarlah dari hal yang kamu alami saat ini. Belajarlah dari sikap gurumu yang bahkan bisa sabar dan mem

Creating space

Ah... tak terasa sudah TM 3 saja kehamilan kali ini. Semoga semuanya sehat aman nyaman. Sudah mulai lebih sering dan lebih intens untuk gerakan gerakan open hips, creating space buat nak bayi dalam rahim agar bisa mencapai posisi optimal. Gak boleh mager walau sudah lelah membawa nak bayi dan kondisi yang menjadikan gampang lelah.  Pengen persalinan normal lancar aman dan nyaman ya harus usaha, harus lebih giat dan harus lebih memberdayakan diri. Terus bumil sekarang ngapain aja? Walau kasur dan sofa awe awe buat direbahin selalu berusaha inget inget akan cita cita persalinan yang lancar menyenangkan. Pasti langsung inget deh yoga, gymball, dan belly breathing 😂 Terus belajar belly breathing agar jadi auto pilot pas persalinan. Keep Fight nak bayi dan bumil.

Introducing

Pekan ini di mana masa kepengerusan baru di Rumbel Playdate Gresik ada perkenalan pengurus dan member Rumbel. Tujuannya agar kenal lebih dekat dengan sesama member dengan tajuk "Satu Jam Lebih Dekat dengan Star Of The Day" beberapa pengurus baru dan pengurus lama sudah memperkenalkan diri dan member bisa bertanya tentang mereka agar bisa mengenal lebih dekat. Menurut saya gebrakan ini adalah gerakan yang bagus agar kita anggota rumbel bisa lebih saling mengenal satu sama lainnya. Dan juga bisa jadi momen "aha" untuk kita kenapa bergabung di rumbel ini, dan bagaimana kita bisa lebih "hidup" di rumbel kesayangan ini.

My Number 1

Lelaki pertama yang sudah kucintai bahkan sebelum kami bertemu. Lelaki spesial yang butuh kasih sayang dan perhatian spesial juga dari kami. Masih terus berusaha membersamainya dengan sepenuh cinta membuatnya belajar tentang proses "makan" yang sebenarnya. Menghilangkan segala ke"spesial"an nya dalam handling makanan. We Love You Mas

Little Hug

Seringkali kehidupan ini membuat kita semakin tersadar bahwa tidak semua harapan kita harus terpenuhi dan indah sesuai dengan angan kita. Saat kita banyak berangan akan ke"sempurnaan" keadaan maka seringkali pula banyak "batu" yang menghalangi nya. Saat kita berharap dapat menyelesaikan pekerjaan rumah dan beberapa oos pekerjaan di luar rumah dengan indah seringkali pula anak anak menjadi "rewel" yang membuat kita sumbu pendek. Bukanlah anak anak yang menjadi semakin rewel hanya saja fokus kita yang semakin terpecah, yang menjadikan kita kurang sabar menghadapi mereka. Saat anak anak tantrum dan kurang bisa terkendali terkadang mereka hanya butuh perhatian dan sedikit pelukan 🤗

Jirowes 💕 Aquaman

Kemaren sore berkesempatan nonton Aquaman (bangga banget padahal mah happening nya udah menurun kali) . Yah kan harapan tak harus sesuai dengan kenyataan, karena yang nyata itu sering tak sesuai harapan, idih ngomong apaan sih. Gpp lah ya namanya lagi usaha ngobrol sama yang lagi baca postingan ini semoga gak langsung skip dan tetap lanjut baca, siapa tau bisa jadi bahan "aha" momen buat temen temen. Terus apa hubungannya coba Film Aquaman dan Jirowes a.k.a Zerowaste atau lebih suka saya sebut sengan minimwaste lah ya. Yup film yang menceritakan tentang kerajaan Atlantis ini mengisahkan bahwa semua kerajaan kerajaan dilaut sudah capek pegel dan pengen cubit penghuni daratan yang suka banget mencemari lautan, limbah rumah tangga (got) salurannya juga berujung di laut, limbah pabrik, belum lagi sampah sampah yang berakhir di laut. Dan King Orm ngirim sinyal peringatan ke penghuni bumi, dengan "memuntahkan" sampah bahkan kapal selam yang ada dilautan. Koq bisa s

Aplikasi Mobile

Era digital saat ini semakin berkembang, masyarakat umum menyebutnya dengan era milenial, masa dimana mayoritas kegiatan bisa dialihkan dalam genggaman. Butuh info tentang suatu hal bisa ketik keyword nya di searching engine, google contohnya, pengen beli makanan tapi tidak bisa keluar rumah pake aplikasi gofood atau grabfood, atau hubungi kurir makanan di lokasi setempat untuk membelikan nya untuk kita. Ingin beli sesuatu yang jauh ataupun dengan bisa di marketplace atau di online shop online shop yang ada. Berasa dunia ada dalam genggaman kita. Tapi walaupun begitu, yang lupa untuk tetap bersosialisasi dan berolahraga ya . Era digital sekarang ini mau tidak mau juga menggiring sistem pemerintahan untuk bisa lebih "melek" teknologi dan bisa mengembangkan teknologi informasinya menuju era digital. Contoh nya dalam pemerintahan kota Surabaya telah membuat sistem informasi yang online untuk berbagai divisinya, bahkan lelang proyek juga bisa dilihat secara online. BPJS jug

Tummy Time

Salah satu kebahagiaan menjadi seorang istri, dan ibu adalah bisa menyiapkan makanan yang diolah dengan penuh kasih sayang untuk orang orang terkasih,  untuk suami dan anak anak. Memastikan makanan yang tersaji terbuat dari bahan bahan yang baik dan mengolahnya dengan baik pula. Membawakan bekal untuk suami juga menjadi kebahagiaan tersendiri buat saya, memastikan suami tetap bisa makan walau di pabrik juga ada kantin nya, tapi untuk suami yang picky eater dan lebih memilih untuk makan di kantor membawakan bekal adalah salah satu solusinya.